INDOLIN.ID | SELAYAR — Guna melengkapi ibadah puasa pada bulan suci Ramadhan pada 1445 H, Keluarga Besar Kodim 1415/Selayar yang telah mengumpulkan zakat fitrahnya kemudian pengurus Masjid Sahibul Muhtadin menyalurkan kepada masyarakat yang berhak, bertempat di Masjid Sahibul Muhtadin Makodim 1415/Selayar, jalan Kelapa nomor 10, Kelurahan Benteng, Kecamatan Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (09/04/2024).
Zakat fitrah berasal dari prajurit TNI dan PNS beserta istri dan anak mereka dikumpulkan sesuai ketetapan zakat fitrah, untuk beras 3,5 Kg atau uang sebesar Rp. 55.000,-/orang pembayar zakat fitrah.
"Uang zakat fitrah dari anggota dan keluarganya tersebut kami belikan beras kemudian disalurkan kepada yang berhak," ucap Serma Idris pengurus Masjid di Makodim.
Sebelum dimulai penyaluran zakat fitrah tersebut, Kapten Inf Zainuddin yang menjabat sebagai Pasiter Kodim 1415/Selayar memberikan sambutan yang intinya agar peserta tertib pada saat antri dan mengucapkan selamat hari Raya Idhul Fitri semoga semua amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT serta kita semua diangkat derajatnya.
“Komandan Kodim 1415/Selayar Letkol Inf Nanang Agung Wibowo juga berpesan semoga zakat fitrah dari Keluarga Besar Kodim 1415/Selayar ini bisa membantu meringankan kebutuhan masyarakat sekitar," ungkap Pasiter. (rls)